Memilih Istri Muda A la Arie Untung

 [Pernikahan] Lagi viral nih di warganet hari ini ngebahas tentang unggahan artis Arie Untung yang memperkenalkan istri mudanya. Arie Untung di Instagramnya menulis, "Kenalin ini istri muda ku Kita seumuran sebenernya cuma aku Pas lahirnya kecepetan 10 taun. Ini salah satu spot dinner favourite kitaTempat mulia dan dimuliakan," tulis Arie Untung, Rabu (11/11/2020)." Dan tampak di dalam gambar di Instagram tersebut, artis Arie Untung yang sedang makan bersama dengan istrinya Fenita Arie di Mekah, Saudi Arabia. Perbedaan usia Arie Untung dan istrinya memang cukup jauh, yaitu sekitar 10 tahun. Jadi, saat ini Arie Untung berusia 44 tahun sedangkan Fenita baru berusia 34 tahun. Jadi ya memang masih muda sih istrinya.

Nggak ada yang salah kan dengan caption instagram dia sebenarnya. Cuma, dasar media ya, mereka menulis di headline medianya tuh seakan Arie Untung menikah lagi. Mana ditambah dengan berita bahwa artis lain, yaitu Aldi Taher julid katanya lalu dicuekin ama Arie komennya. Hahaha. Sempurna bikin aku kepo pingin liat langsung instagramnya Arie Untung. Pas di akun instagramnya Arie Untung, nggak tahunya caption lengkapnya adalah seperti ini:

ini foto yang ada di IG nya Arie Untung


Dan ini caption IG nya Arie Untung yang dipelintir Media Online (cuma diambil sebagian lalu dijadikan headline beritanya) :

ariekuntung's profile picture

Verified

Istri mudaku
.
Secantik2nya istri muda nanti juga tua juga Cari aja yang mau tua bareng
.
Semulus mulusnya istri muda
Nanti juga keriput juga
Cari aja yg mau keriput bareng
.
Cari yg pinter, sevisi, temen diskusi level langit
loyal
Dan
Yg mau diajak berjuang bareng,
Yg bisa menerima ke ngga sempurnaan aku juga
Utk bisa saling menyempurnakan
.
Kenalin ini istri muda ku
Kita seumuran sebenernya
Cuma aku
Pas lahirnya kecepetan 10 taun
.
Ini salah satu spot dinner favourite kita
Tempat mulia dan dimuliakan
.
Semoga kita semua dimudahkan untuk melihat baitullah kembali
.
#masyaallahtabarakallah

------------

Jika membaca caption instgagram Arie Untung, itu malah lembut dan sopan ya. Dan terlihat betapa dia amat sayang pada istrinya yang dinikahi sejak dulu, yaitu Fenita Arie. Usia mereka memang terpaut cukup jauh. 10 tahun kan bukan rentang usia yang dekat. Arie Untung sudah sekolah di SD kelas 4, Fenita baru lahir. Tapi, pernikahan itu memang ajaib sih. Perbedaan usia yang cukup jauh sekalipun, bisa dijembatani dan lebur dengan sendirinya dalam sebuah pernikahan yang kuat.

Tidak ada jaminan kok bahwa seusia bakalan seia sekata, kompak dan saling mengerti. Karena dalam pernikahan, saling mengerti dan saling memahami itu terbebas dari perbedaan usia. Bisa jadi, mereka yang usianya lebih tua tapi cara berpikirnya malah belum dewasa. Sedangkan mereka yang usianya masih muda malah cara berpikirnya malah lebih dewasa.

Jaman dulu, orang tuaku malah menyarankan agar perempuan lebih baik mencari calon pasangan jangan yang seusia. Kenapa? Alasan orang tuaku karena jika seusia malah rawan bertengkar karena masih sama-sama dikuasai oleh emosi dan juga tuntutan dari lingkungan yang masih harus dipenuhinya lebih banyak. Afdholnya, pihak laki-laki lebih tua dari perempuan. Dengan begitu, pihak laki-lakinya bisa membimbing dan melindungi perempuannya; yang umumnya akan mengalami pertentangan batin di awal pernikahan karena dihadapkan pada pilihan-pilihan hidup. Mau bekerja atau tidak bekerja? Mau nyusui atau tidak menyusui ? Mau pakai pembantu atau tidak pakai pembantu? Belum lagi omongan dari orang-orang sekitar yang suka bikin perempuan lekas baper, sensitif, iri, dengki, minder, dan sebagainya.

Tapi, sepertinya nilai yang diajarkan oleh orang tua jaman dulu sudah terkikis seiring dengan perubahan jaman seperti sekarang. Karena, yang dikehendaki sekarang adalah kondisi berjuang bersama, tumbuh bersama, lalu menua bersama.

Iya apa nggak? 

Tidak ada komentar