Indah Nuria Teman yang Asyik

[Lifestyle] Siapa partner in crimeku dalam berbelanja? Dialah Indah Nuria Savitri.
hehehehehe.
Semua bermula ketika kami bertemu di group ngobrol embak ceria.



Indah Nuria ini, adalah seorang diplomat RI yang bekerja di PBB. Punya 2 anak yang manis-manis (dalam arti tidak banyak tuntutan macam-macam seperti di sinetron-sinetron itu) dan suami yang pengertian, membuat Indah Nuria melenggang bebas untuk menyalurkan hobi belanjanya.

Indah mengaku, setiap pagi ketika dia harus berjalan menuju ke kantor PBB di New York sana, mau tidak mau dia akan melewati deretan shopping mall. Dan itu sering menggoda dia untuk sekedar mampir memegang dan membolak-balik barang yang ditawarkan, lalu khilaf membelinya. Hahahaha. (Persis aku banget ih).

Nah, berhubung aku sering sekali mendengar cerita Indah tentang barang apa saja yang sedang sale di sana, kadang, aku ikut-ikutan terkompori dengan sukses.

"Mbak. Ada lipstik loh. Harganya murah banget dan dibandrol langsung 3 warna. Aku naksir salah satu warnanya."
Begitu suatu hari Indah bercerita. Lalu, dia pun mulai mengirim foto barang yang dimaksud.
Wuaaaaaaaa....
Langsung dong aku terbelalak.
Di antara 3 warna yang dibandrol dan disale paketan itu, ada warna kesukaanku.
"Ambil Indah... Ambil. Aku mau salah satu warnanya, kamu ambil warna yang kamu suka."


Kalian bisa tebak warna kesukaanku apa? Pasti bukan yang warnanya paling tua sih.

Dan asyiknya Indah itu masih banyak.
Dia, seorang yang humble. Bisa jadi, di antara para personil group ngerumpi embak ceria, Indah ini yang paling "berada" tapi dia tidak pernah sombong. Sebaliknya, dia bisa melebur pada siapa saja. Baik itu teman yang status ekonominya lebih rendah maupun teman yang berbeda prinsip atau keyakinan dengannya.

Dan Indah, selalu merasa gembira jika lingkungan sekitarnya bisa merasa gembira juga. Itu sebabnya Indah tidak jarang sering memberikan kami teman-temannya oleh-oleh yang luar biasa.

Hayooo... coba tunjuk tangan para pembaca yang belum pernah merasakan suasana musim gugur di negeri empat musim itu seperti apa? Tentu kalian penasaran kan, seperti apa bentuk daun musim gugur itu? Seperti apa daun maple yang terkenal di film-film Hollywood, yang biasa dimain-mainin oleh artis Hollywood? Seperti apa keringnya daun itu hingga bisa berbunyi gemeretak ketika diremas oleh telapak tangan?

Nah. Indah, sang diplomat perwakilan Indonesia di New York sana, bersedia loh memungut daun-daun kering yang bertebaran di atas tanah di kota New York, lalu memasukkannya ke dalam paket pos udara, dan mengirimkannya kepada kami teman-temannya di Indonesia yang hanya punya 2 musim  saja dalam setahun.

Ah. Itu sweet banget nggak sih?
Mungkin, jika saja salju tidak mencair, aku rasa dia mau membungkus salju yang turun di musim dingin agar kami teman-temannya di Indonesia bisa ikut merasakan lembut dan dinginnya salju di New York.

Dan karena Indah ini hobbi jalan-jalan, maka hal yang tidak dia lupakan adalah, mengirim pesan yang bisa menyenangkan hati teman-temannya.
Seperti ini nih:

A photo posted by Ade Anita (@adeanita4) on

Tuh. Tuh. Coba deh. Mana ada horang kayah yang mau dimintai tolong untuk menulis di kertas pesan-pesan pemberi semangat gitu terus nyelipin kertas itu di antara daun-daun kering yang berwarna kuning, merah dan coklat? Sudah gitu, nggak cuma buat aku seorang. Tapi juga semua anggota Embak ceria yang pingin iiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiii

Oh. Aku pernah ditelepon sama Indah. Dan suaranya empuk banget. Indah sebelum menikah katanya memang pernah menjadi penyiar radio di Lampung. Duh, suaranya asli empuk, gaul dan renyah. Aku sampai gugup sendiri. (*hehehe, sebenarnya sih aku berharap itu betulan penyiar radio yang lagi punya misi apa kek gitu biar aku jadi seleb tapi tetap sih senang secara di_interlokal dari New York cuma untuk mengabarkan "Mbak Ade lisptiknya mau warna apa?" OMG, Tersanjung banget nggak sih?)


INDAH SURVIVOR KANKER


Satu hal yang selalu aku ingat adalah, Indah itu sebenarnya adalah seorang survivor kanker loh. Tidak lama setelah kedatangannya di New York. Alhadulillah stadiumnya belum tinggi. Tapi Indah penuh semangat menjalani operasi. Tidak pernah tampak lesu atau baper atau menebar aura bikin orang merasa jadi sakit dan lesu.

Setiap hari, Indah rajin menyapa kami lewat whats app. Dan setiap kali mungil, dia selalu membawa keceriaan.

Tidak ada yang tahu bahwa dulu, dia dan suami terpaksa kompak menggunduli kepala mereka sebagai bentuk solidaritas suami pada Indah yang menjalankan proses kemoterapi. Kesetiaan dan kekompakan pasangan suami istri Indah dan Udi memang luar biasa. Patut jadi contoh bagi pasangan lain. Tapi lebih dari itu, semangat Indah lah yang selalu membuatku mengagumi sosok Indah. Dia tetap hangat, ceria, membagi apa yang dia miliki pada orang lain, meski saat itu dia sedang sakit. Tidak pernah dia menjual ceria sedihnya untuk menarik simpati. Luar biasa banget kan itu.

Semua keceriaan Indah dan hal-hal menyenangkan yang selalu dia coba untuk dibagikan, dituang di blognya yang selalu penuh dengan aneka macam foto yang bagus-bagus dan sedap dinikmati pandangan. Blognya adalah My Purple World. Kenapa memilih nama blog seperti itu? Karena Indah memang penggemar warna ungu. Hahahah.... sampai-sampai baju-baju anak-anaknya saja, mayoritas warnanya ungu.

Tapi tetap. Jika perlu sesuatu dan barangnya cuma dijual di Amerika sana, ini aku rekomendasi banget untuk segera menghubungi Indah dan nitip beliin sesuatu sama dia. Orangnya baik banget, jadi mau dimintai tolong untuk nitip sesuatu. Beneran ini mah. Indah Nuria itu teman yang asyik.




14 komentar

  1. Emak indah ini luar biasa ya :)

    Senangnya

    BalasHapus
  2. Benar mbak, mbak indah luar biasa. Saya blom pernah liat orang seceria mbk indah, sakit tapi keceriannya mengalahkan org sehat.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nah bener kan...kita yg sehat malah kadang yg dihibur sama dia

      Hapus
  3. Meski baru mengenal mb Indah di dumay, aku setuju banget kalo mb Ade bilang mb Indah itu sosok yang humble, ramah dan baik hati. :)

    BalasHapus
  4. wah, senang banget ya mba Ade teman di dunia maya tapi bisa seanrab itu, 'iriiiii' :D

    BalasHapus
  5. Aku yang baca aja bisa terkesan dengan tulisannya mba Indah di kertas itu. Rasa-rasanya udah ada di New York :)
    Seru ya berteman dengan mba Indah :)

    BalasHapus
  6. jadi pengen punya teman yang bisa saling menyemangati seperti mbak ade :)

    BalasHapus
  7. Iya ya, Mbak Indah "terlihat" humble dari interaksinya di dunia maya. Sebagai survivor kanker, saya suka banget dengan keceriaannya.

    BalasHapus
  8. terimakasih gan tentang infonya dan salam sukses

    BalasHapus