[Lifestyle] Sejak tiga bulan lalu, mungkin karena aku masih punya anak yang duduk di bangku SMA, geliat semangat PON XX yang akan diselenggarakan di Papua, sudah santer terdengar. Beberapa anak yang kebetulan teman anakku, terpilih jadi atlit yang akan diberangkatkan menuju Papua mewakili Propinsi DKI Jakarta (karena aku kan tinggal di Jakarta). Ada yang berangkat bersama kontingen team Basket, Softball, Taekwondo, sepatu roda, dan Sepak Bola serta Volley. Melihat anak-anak yang seusia dengan usia anakku ini mengepalkan tangannya sebagai tanda mengirimkan semangat sportifitas bahwa mereka siap bertanding, membuatku ikut merasa bersemangat.
Masih muda, tapi sudah berprestasi itu sungguh luar biasa. Dan semakin terlihat istimewa karena mereka siap diberangkatkan menuju ke bumi tempat asal burung Cendrawasih sana.
Dan akhirnya, PON XX pun diselenggarakan di bumi Cendrawasih, Papua sejak awal bulan Oktober 2021 (tepatnya dari tanggal 2 Okktober 2021 hingga 15 Oktober 2021). Slogan yang dimiliki oleh PON XX kali ini adalah: "Torang Bisa". Yang artinya, Kita Orang yang menjadi Torang , dan Bisa yang berarti punya kemampuan untuk berjuang meraih sesuatu. Ditulis dengan tinta warna merah yang di Papua sendiri dikenal sebagai simbol dari kekuatan, keberanian, energi untuk meraih kesuksesan. Jadi dengan kalimat pendek berarti "Kita Bisa". Nyaris segenap anak bangsa ikut menyemarakkan perhelatan olah raga terbesar di Indonesia ini, bahkan meski kali ini harus berlangsung di tengah suasana Pandemi Covid 19 sekalipun. Karena selain sebagai ajang unjuk kemampuan dalam bidang olahraga, PON juga merupakan ajang untuk daerah yang menjadi tuan rumah untuk memperkenalkan potensi yang mereka miliki. Dengan begitu, ada banyak bagian dari masyarakat yang diharapkan bisa ikut berkembang dan diperkenalkan ke tengah masyarakat secara luas.
Itu sebabnya, PON XX Papua diselenggarakan di 4 wilayah kabupaten yang ada di Papua, yaitu di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika, Kabupaten Merauke. Total ada 37 Cabang Olahraga dan 56 Disiplin Olahraga dipertandingkan disini. Dan PON XX Papua juga menggandeng UMKM dan banyak brand lokal untuk ikut serta meramaikan perhelatan olahraga ini dengan menjual merchandise dan aneka macam souvenir lokal. Tentu saja hal ini amat menggembirakan. Karena, ini berarti denyut ekonomi masyarakat dan industri kreatif banyak orang, bisa terus berdenyar dengan terselenggarakannya kegiatan ini.
Tahu nggak, Presiden Jokowi saja, setelah tiba di hotel setelah sebelumnya melalui lima (5) jam perjalanan dengan pesawat terbang, keluar dari Hotel tempatnya menginap menyempatkan diri untuk membeli Noken dari mama-mama penjual Noken. Noken itu tuh tas kerajinan rakyat yang terbuat dari kulit kayu.
gambar ini aku ambil dari instagram officialnya pon xx 2020 Papua |
Ada yang sudah tahu tas Noken itu seperti apa? Nah... google doodle bahkan mengangkat tas Noken ini sebagai doodle mereka loh. Ih, bangga nggak sih.
gambar google noodle ini dibuat oleh seniman Danu Fitra dari Depok |
Di pasaran, bentuk Noken tuh seperti ini nih.
Fungsinya banyak. Bukan hanya tas biasa. Tapi bisa juga untuk fancy atau gegayaan dengan fashion. Karena memang warnanya yang netral sehingga tetap masuk dipadukan dengan warna pakaian apa saja.
Kabar baiknya lagi, JNE, adalah termasuk dalam salah satu Sponsor yang mendukung terselenggaranya PON XX Papua. Artinya. kalian bisa banget deh jika mau mengikuti jejak Presiden Jokowi atau selebritis lainnya yang membeli souvenir kerajinan rakyat setempat alias souvenir lokal yang ada di Papua sana. Nanti kirim ke tempat kalian pakai saja jasa pengiriman dari JNE. JNE khusus memberi diskon sebesar 20 % . Jadi nggak usah khawatir takut mahal ongkir ya.
Yap. Dalam hal ini, JNE memang sudah membuka cabang di bumi Cendrawasih ini, di tahun 202. JNE Jayapura telah memiliki 34 titik layanan dan didukung oleh 69 karyawan serta 7 armada. Kehadiran JNE Jayapura merupakan wujud komitmen JNE untuk terus memberi dukungan kepada UMKM di seluruh Indonesia. Bahkan nih, JNE Jayapura ternyata tidak hanya membantu proses kirimian saja, tapi juga melakukan program-program edukasi kepada UMKM. Di samping itu, JNE Jayapura secara aktif juga melakukan kegiatan CSR berupa pengiriman buku-buku bacaan ke beberapa Taman Bacaan Masyarakat (TBM) di wilayah Jayapura dan sekitarnya.
Menurut Rusmal Jaya selaku Branch Manager JNE, "Dalam menjalankan bisnis, JNE memliki tagline "Conneting Happiness" yang berarti mengantarkan kebahagiaan. Maknanya sangat luas, sehingga jika bicara tentang JNE, maka bukan hanya tentang pengiriman paket, namun dalam berbagai aspek kehidupan untuk memberi manfaat yang seluas-luasnya kepada seluruh masyarakat Indonesia". Harapannya ini menjadi potensi dan ikut mendongkrak peningkatan kiriman JNE karena produk kerajian khas Papua, batik, kuliner dan oleh-oleh lainnya yang sudah terkenal akan menjadi barang yang disuka oleh seluruh masyarakt untuk dijadikan cinderamata."
Cinderamata dari Papua memang bukan hanya melulu Noken saja. Tapi ada juga batik papua. Yap. Papua punya kain batik loh. Dan itu khas banget. Aku punya soalnya kain batik ini. Gambar pattern yang ada di kain batik Papua itu serupa dengan pahatan asmat. Menggambarkan kegiatan keseharian orang Papua, tradisi mereka, kekayaan alam mereka.
Selain batik, ada juga makanan khas Papua, kerajinan rakyat lain seperti patung, ukiran, alat perang yang bisa dijadikan pajangan ruang tamu rumah kita, kerajinan dari kulit binatang atau cangkang hewan, taring, dan sebagainya.
Malahan, UMKM Papua bukan hanya memproduksi hasil kerajinan rakyat saja. Tapi juga menjual produk yang lebih modern seperti sepatu, jaket, kaos, topi, dan sebagaianya. Lebih khusus lagi, tentu saja barang-barang yang diproduksi dalam rangka mengenang perhelatan PON XX Papua dalam bentuk merchandise spesial.
Kalian bisa mencarinya di toko online barang-barang tersebut ya Yang official storenya ada kok. Nanti untuk jasa pengirimannya, pilih JNE. Biar bisa dapat diskon ongkir.
Jadi, kita semua bisa melakukan berbagi kebahagiaan. Yaitu dengan membeli produk dalam negeri. Membeli produk dalam engeri di masa Pandemi Covid 19 ini banyak banget maknanya. Yang mengolah pertama kali bahan dasar produk tersebut, bisa tersenyum bahagia karena berarti dia masih bisa bekerja untuk menghasilkan bahan dasar produk. Lalu bagian pengolahan bahan dasar agar menjadi sesuatu yang bisa dipakai, bisa ikut kebagian rezeki juga. Selanjutnys bagian pengepakan, penjualan, pengiriman, peredaran uang di tengah masyarakat, semua ikut berbahagia karena kegiatan membeli produk dalam negeri yang terjadi.
Jadi, yuk beli produk dalam negeri sendiri.
Semangat sambut PON XX, kita bisa walaupun di tengah pandemi.
BalasHapusKeren Artikel nya Admin
BalasHapusYuk coba kunjungin web kami : judi sakong online deposit pulsa | poker pelangi 88
Terimakasih ^_^
I am very interested in the information contained in this post. The information contained in this post inspired me to generate research ideas.
Visit us . . . .